Sosok, INFONEWSIA.COM - Nama Salmafina Sunan tengah menjadi sorotan atas kabar pindah keyakinan yang dilakukannya. Meski tak secara gamblang memberi penjelasan, Salma terlihat mengenakan kalung salib.
![]() |
Salmafina Sunan diisukan pindah agama (foto:ist) |
Kalung Salib itu dikenakan Salma saat sesi wawancara bersama Feni Rose di acara Rumpi. Tak hanya itu, beredar pula video saat Salma tengah menangis tersedu-sedu sambil berdoa.
Salmafina Sunan bukan satu-satunya publik figure yang memutuskan untuk pindah keyakinan. Setidaknya ada lima artis cantik yang juga pindah keyakinan.
1. Asmirandah
Merdeka.com - Asmirandah tak pernah menjelaskan secara gamblang perihal keyakinan yang kini dianutnya. Namun, ia santer dikabarkan mengikuti keyakinan dari sang suami, Jonas Rivanno.
![]() |
Asmirandah (foto: kanal247.com) |
Kabar tersebut mencuat lantaran tersebarnya foto di media sosial saat Asmirandah tengah beribadah di suatu gereja. Padahal, diketahui Asmirandah merupakan seorang muslim.
2. Nafa Urbach
Merdeka.com - Nafa Urbach semula memeluk agama Kristen. Ia kemudian memutuskan untuk pindah keyakinan menjadi Islam saat menjalin kasih dengan Primus Yustisio.
![]() |
Nafa Urbach (foto: hot.detik.com) |
Putus dari Primus, Nafa melabuhkan cintanya kepada Zack Lee. Kala itu, Nafa yang muslim itu kembali pindah keyakinan menjadi Kristen mengikuti agama mantan suaminya.
3. Marsha Timothy
Merdeka.com - Tahun 2012 silam, Marsha Timothy memutuskan untuk pindah keyakinan menjadi Islam. Berhembus kabar bahwa pindah keyakinan yang dilakukan Marsha karena akan menikah dengan Vino G. Bastian.
Namun ia membantahnya. Dikutip dari Liputan6.com, Marsha pindah keyakinan karena keinginannya sendiri dan itu berasal dari dalam hati.
"Aku bukan ikuti keyakinan Vino. Bukan karena siapa-siapa. Itu urusan yang sangat pribadi buat saya," ujar Marsha saat jumpa wartawan di Pondok Indah Lestari, Jalan Niaga Hijau.
4. Natalie Sarah
Merdeka.com - Artis cantik Natalie Sarah memutuskan pindah keyakinan pada 2001 silam. Perjalanan Natalie menjadi muslim bukan hal mudah.
Soalnya ia mendapat tentangan dari pihak keluarga. Meski begitu, ia tetap dengan pilihannya. Keputusan Natalie itu diambil karena ia mendapat hidayah dalam mimpi.
Di mana dalam mimpinya itu ia diminta untuk membacakan surat Al-Fatihah saat sedang sakit.
KOMENTAR